TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 23:19

Konteks
23:19 Allah bukanlah manusia, o  sehingga Ia berdusta p  bukan anak manusia, sehingga Ia menyesal 1 . q  Masakan Ia berfirman dan tidak melakukannya, atau berbicara r  dan tidak menepatinya?

Bilangan 23:1

Konteks
23:1 Lalu berkatalah Bileam kepada Balak: "Dirikanlah bagiku di sini tujuh mezbah dan siapkanlah bagiku di sini tujuh ekor lembu jantan dan tujuh ekor domba jantan. i "

1 Samuel 15:29

Konteks
15:29 Lagi Sang Mulia dari Israel tidak berdusta m  dan Ia tidak tahu menyesal; n  sebab Ia bukan manusia yang harus menyesal."

Maleakhi 3:6

Konteks
Pembayaran persembahan persepuluhan menyenangkan hati Allah
3:6 Bahwasanya Aku, TUHAN, tidak berubah, x  dan kamu, bani Yakub, tidak akan lenyap. y 

Roma 11:29

Konteks
11:29 Sebab Allah tidak menyesali u  kasih karunia dan panggilan-Nya 2 . v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:19]  1 Full Life : ALLAH BUKANLAH MANUSIA, SEHINGGA IA BERDUSTA ... IA MENYESAL.

Nas : Bil 23:19

Allah bukannya tidak dapat diandalkan, mudah goyah dan berubah pikiran, tetapi oleh tabiat-Nya Dia itu setia kepada janji dan komitmen-Nya. Namun sifat Allah ini tidak menutup kemungkinan bahwa Ia mengubah pikiran atau rencana-Nya sesuai dengan situasi tertentu. Misalnya, kadang-kadang Allah mengubah rencana-Nya mengenai hukuman sebagai tanggapan atas doa syafaat umat-Nya yang setia

(lihat cat. --> Kel 32:11;

lihat cat. --> Kel 32:14)

[atau ref. Kel 32:11,14]

atau sebagai tanggapan atas pertobatan orang fasik (Yun 3:1-10; 4:2).

[11:29]  2 Full Life : KASIH KARUNIA DAN PANGGILAN-NYA.

Nas : Rom 11:29

Kata-kata ini menunjuk kepada hak istimewa Israel yang disebutkan dalam Rom 9:4-5 dan Rom 11:26. Konteks jelas menunjukkan kepada Israel dan maksud-maksud Allah bagi mereka, dan bukan kepada karunia-karunia Roh Kudus dan panggilan pelayanan yang dihubungkan dengan pekerjaan Roh Kudus di dalam gereja (bd. Rom 12:6-8; 1Kor 12:1-31). Panggilan, penetapan, dan pemeliharaan seorang dalam jabatan gembala atau penilik jemaat harus menurut kualifikasi sifat pribadi dan sejarah rohani orang itu

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA